Lut Dessert (Iran) Tempat Terpanas di Dunia
Sebuah satelit NASA mengukur suhu permukaan di tempat ini yang mencapai hingga 71 C(159 F) yang merupakan suhu tertinggi di bumi yang pernah tercatat.
Mt. Chimborazo (Ekuador) Gunung Tertinggi dari Pusat Bumi
Semua orang tahu bahwa Gunung Everest adalah gunung tertinggi di dunia. Puncak Gunung Everest adalah 8.848 meter (29.028 kaki) di atas permukaan laut. Ketinggian tinggi ini membuat Gunung Everest sebagai gunung dengan ketinggian tertinggi. Tapi tidak banyak orang yang tahu tentang Gunung Chimborazo di Ekuador dengan ketinggian 6.310 meter (20.703 kaki), yang kurang dari Mount Everest, namun Chimborazo menjadi gunung tertinggi dari pusat Bumi. Hal ini karena Bumi bukan bulat tapi lonjong. karena lonjong, maka jarak Bumi yang paling luas terletak di khatulistiwa. Chimborazo hanya satu derajat sebelah selatan khatulistiwa bumi dan di lokasi itu adalah 6.384 kilometer dari pusat bumi atau sekitar 2 kilometer lebih jauh dari pusat bumi dibandingkan Gunung Everest.
Tristan de Cunha (UK) Pulau Terpencil di Dunia
Pulau berpenghuni terpencil yang terletak di Selatan Samudra Atlantik. Jarak ke benua terdekat sejauh 2.000 mil.
Angels Falls (Venezuela) Air Terjun Tertinggi di Dunia
Air Terjun Angel atau Salto Angel adalah air terjun jatuh-bebas tertinggi di dunia dengan ketinggian 979 meter (3.212 kaki) dengan jatuh tanpa hambatan sekitar 807 meter (2.647 kaki). Air terjun ini terletak di Rio Caroni, Taman Nasional Canaima, Venezuela.
Oymyakon (Russia) Kota Terdingin di Dunia
Oymyakon adalah sebuah desa di Oymyakonsky Ulus di Republik Sakha, Rusia, terletak di sepanjang Sungai Indigirka, 30 km (20 mil) dari arah barat laut Tomtor pada Kolyma Highway. pada tanggal 26 Januari 1926 kota ini menjadi kota terdingin di bumi karena mencapai suhu -71.2°C.
The Dry Valleys (Antartika) Tempat Terkering di Dunia
Lembah ini tidak dicurahi hujan selama lebih dari dua juta tahun dan tidak mengandung uap air(air, es atau salju)
Palung Marianas (Indonesia dan Jepang) Tempat Terdalam di Dunia
Palung Mariana atau Palung Marianas adalah palung yang paling dalam yang diketahui, dan lokasi terdalamnya berada di kerak Bumi. Dia terletak di dasar barat laut Samudra Pasifik, sebelah timur Kepualauan Mariana di 11° 21′ Utara latitude dan 142° 12′ Timur longitude, dekat juga dengan Jepang. Palung ini merupakan batasan di mana dua lempeng tektonik bertemu, zona subduksi di mana Lempeng Pasifik disubduksi di bawah Lempeng Filipina. Dasar dari palung ini jauh di bawah permukaan laut lebih jauh dari ketinggian Gunung Everest di atas permukaan laut. Palung ini memiliki kedalaman maksimum 10.911 meter (35.798 kaki) di bawah permukaan laut.
Lloro (Kolumbia) Tempat Terbasah di Dunia
Lloro memegang rekor dunia untuk hujan tahunan rata-rata tertinggi, yang mencapai hingga 523,6 inci (13.300 mm) sehingga membuatnya tempat terbasah di dunia.
Gunung Thor terletak di Taman Nasional Auyuittuq di Baffin Island, Nunavut, Kanada, menyajikan 4.100 kaki vertikal drop.
Mt. Thor adalah gunung Kanada yang paling terkenal yang terbuat dari granit murni.
Laut Mati (Jordan) Permukaan Bumi Paling Rendah di Daratan
Laut mati merupakan permukaan bumi paling rendah di daratan dengan 422 meter di bawah permukaan laut.
Sumber : http://lasonearth.wordpress.com/artikel/unik-dan-aneh/10-tempat-extreme-dunia/
Tidak ada komentar:
Posting Komentar