Bersyukurlah senantiasa walau dalam kesulitan.
Saat menghadapi Kesulitan, beberapa orang tumbuh Sayap, sedangkan yang lain mencari tongkat Penyangga..
Sebetulnya, Kesulitan adalah peluang untuk membuat diri kita menjadi Kuat..
(Harold W. Ruoff)
- Berterimakasihlah kepada Orang yang telah mencelakai Anda,
Karena ia telah melatih Kegigihan Hati Anda.. - Berterimakasihlah kepada Orang yang telah menipu Anda,
Karena ia telah menambah pengalaman dan wawasan Anda.. - Berterimakasihlah kepada Orang yang telah mencambuk Anda,
Karena ia telah membuat Anda berlari sangat kencang, melebihi kecepatan normal Anda.. - Berterimakasihlah kepada Orang yang telah menjatuhkan Anda,
Karena ia telah menguatkan Kemampuan Anda.. - Berterimakasihlah kepada Orang yang telah memarahi Anda,
Karena ia telah membantu menumbuhkan Ketenangan dan Kebijaksanaan Anda.. - Berterimakasihlah kepada semua Orang yang telah membuat Anda Kuat, Kokoh dan Berhasil..
Diambil dari :
The WISE LESSON and INSPIRING WORDS
Semua indah pada waktunya.
Kesabaran ada batasnya, tapi kesabaran akan memberi kita yang terbaik dalam kehidupan….
- Aku minta pada Tuhan setangkai bunga segar,
Tapi diberiNya kaktus berduri dan jelek…. - Aku minta kupu-kupu yang cantik,
diberiNya ulat jelek dan berbulu….. - Aku kecewa dan marah pada Tuhan… dan tidak peduli lagi dengan Tuhan dan permintaanku…
- Tapi saat aku sudah tidak peduli lagi… tiba-tiba…
kaktus itu berbunga indah sekali….
dan ulat itu menjadi kupu-kupu yang begitu indah dan cantik.....
Itulah janji Tuhan, selalu indah pada waktunya,,, - itulah buah kesabaran kita….
bersyukurlah selalu untuk semua hal yang kita terima dalam hidup ini.
10 Hal yang harus kita ketahui tentang "MASALAH"
"Kekerasan hati tidak akan pernah memenangkan apapun kecuali penyesalan"
- Masalah bukanlah masalah jika tidak dipermasalahkan.
Masalah bukanlah masalah, tapi cara kita memandangnya itulah masalah yang sebenarnya.
Masalah ada bukan untuk melemahkan kita tapi justru untuk mendewasakan dan menguatkan kita.
Masalah itu seperti api yang memanaskan emas, semakin panas apinya semakin murni emasnya.
Masalah adalah salah satu bukti bahwa kita hidup, karena hanya orang mati yang tidak punya masalah.
Masalah adalah jalan utama menuju kebijaksanaan, karena kebijaksanaan tidak akan terbukti tanpa masalah.
Masalah merupakan jalan tercepat menuju kesuksesan.
Masalah merupakan guru terbaik yang pernah ada dalam kehidupan.
Masalah itu ibarat sebuah pertandingan, kita harus memenangkannya sebelum mendapatkan hadiahnya.
Masalah adalah alat yang diijinkan Tuhan untuk menguji iman kita.
Tetapi ... jika kita merasa selalu ada masalah dimanapun kita berada,
bisa jadi mungkin itu tandanya Tuhan sedang menunjukkan pada kita bahwa kita keras kepala dan keras hati!
Hidup adalah pilihan.
Pernah mengamati perahu layar yang berlayar di laut?
Mana yang lebih menentukan arah perahu layar tsb, arah angin atau arah layar?
Tentu saja arah layar.
Buktinya, ada angin kencang bertiup dari arah selatan, tapi tetap saja perahu tersebut bisa bergerak ke arah Barat atau Timur.
Bahkan, pelaut yang berpengalaman bisa berlayar ke arah yang bertentangan dengan arah angin itu.
Pelaut tersebut memang tidak bisa mengubah arah angin, tapi dia bisa mengubah arah layarnya menuju tempat yang dikehendakinya.
Yang menentukan tercapai tidaknya tujuan hidup kita bukanlah arah angin, yaitu situasi dan kondisi yang terjadi di sekeliling kita.
Yang menentukan adalah arah layar yaitu keputusan kita dalam situasi dan kondisi tersebut.
Kadang kita dihadapkan situasi dan kondisi yang bertentangan dengan tujuan kita.
Masalah, pergumulan, tekanan hidup dan situasi di sekeliling kita bisa menjauhkan kita dari tujuan yang ingin dicapai.
Namun ingat, hidup adalah pilihan.
Arah layar yang menentukan, bukan arah angin.
Kita tidak bisa menolak datangnya masalah.
Meski demikian kita bisa mengubah arah layar.
Kita bisa mengubah masalah menjadi berkat.
Ke mana arah angin tidak terlalu penting.
Yang penting adalah bagaimana kita mengarahkan layar kita.
- Doa bukanlah "Ban serep" yang dapat kamu keluarkan ketika dalam masalah,
tapi "kemudi" yang menunjukkan arah yang tepat. - Kenapa kaca depan mobil sangat besar dan kaca spion begitu kecil ?
Karena masa lalu kita tidak sepenting masa depan kita.
Jadi, pandanglah ke depan dan majulah. - Pertemanan itu seperti sebuah buku.
Hanya membutuhkan waktu beberapa detik untuk membakarnya, tapi butuh waktu tahunan untuk menulisnya. - Semua hal dalam hidup adalah sementara.
Jika berlangsung baik, nikmatilah, karena tidak akan bertahan selamanya.
Jika berlangsung salah, jangan khawatir, karena juga tidak akan bertahan lama. - Teman lama adalah emas !
Teman baru adalah berlian !
Jika kamu mendapat sebuah berlian, jangan lupakan emas !
Karena untuk mempertahankan sebuah berlian, kamu selalu memerlukan dasar emas. - Seringkali ketika kita hilang harapan dan berpikir ini adalah akhir dari segalanya,
Tuhan tersenyum dari atas dan berkata " Tenang sayang, itu hanyalah bengkokan, bukan akhir ! - Ketika Tuhan memecahkan masalahmu, kamu memiliki kepercayaan pada kemampuanNya;
ketika Tuhan tidak memecahkan masalahmu, Dia memiliki kepercayaan pada kemampuanmu. - Seorang buta bertanya pada St. Anthony : "Apakah ada yang lebih buruk daripada kehilangan penglihatan mata ?"
Dia menjawab : "Ya ada, kehilangan visimu !" - Ketika kamu berdoa untuk orang lain,
Tuhan mendengarkanmu dan memberkati mereka, dan terkadang, ketika kamu aman dan happy, ingat bahwa seseorang telah mendoakanmu. - Khawatir tidak akan menghilangkan masalah besok, hanya akan menghilangkan kedamaian hari ini.
Sumber :
https://www.facebook.com/notes/setitik-embun-inspirasi/bersyukurlah-senantiasa-walau-dalam-kesulitan/390186376217
https://www.facebook.com/notes/setitik-embun-inspirasi/semua-indah-pada-waktunya-kesabaran/372285831217
https://www.facebook.com/notes/setitik-embun-inspirasi/10-hal-yang-harus-kita-ketahui-tentang-masalah/433279701217
https://www.facebook.com/notes/setitik-embun-inspirasi/hidup-adalah-pilihan/10150090876186218
https://www.facebook.com/setitikembuninspirasi?hc_location=stream
Tidak ada komentar:
Posting Komentar